wasir pada ibu hamil

Wasir pada ibu hamil merupakan permasalahan yang sering terjadi pada awal kehamilan seorang wanita. Ini dikarenakan ibu hamil sangat rentan sekali mengidap penyakit wasir. Proses terjadinya ambeien pada ibu hamil karena perubahan hormon yang terjadi merupakan salah satu penyebab terjadinya ambeien. Biasanya pada saat hamil akan sering mengalami sembelit dan ini pun sangat berpengaruh terhadap timbulnya wasir.


wasir pada ibu hamil


Pada saat proses melahirkan, akan terjadi penekanan terhadap pembuluh vena yang bermuara pada terlukanya pembuluh vena tersebut. Di saat terjadinya pendarahan di pembuluh vena, inilah yang disebut dengan gejala wasir atau ambeien. Tidak semua ibu hamil akan dipastikan mengalami wasir pasca melahirkan. Ini semua tergantung dari bagaimana pola hidup si ibu hamil tersebut. Untuk disarankan sekali memperbanyak minum air putih dan makanan yang banyak mengandung serat seperti buah-buahan dan sayur-sayuran.

Bila pada saat sebelum melahirkan, si ibu kekurangan akan serat dan kurangnya minum air putih yang secukupnya, ini akan mengakibatkan feses menjadi keras. Dengan begitu, pada saat buang air besar akan mengalami kesulitan yang secara bersamaan feses yang keras tadi bergesekan dengan pembuluh vena yang tipis dan mengakibatkan luka. Luka ini yang menyebabkan pendarahan dan apabila dibiarkan berlarut-larut akan berdampak pada timbulnya peradangan.
Yang biasanya terjadi pada ibu hamil adalah perasaan trauma ketika saat kehamilan pertamanya mengidap penyakit ambeien. Karena sakit karena kehamilannya sudah menjadi beban tersendiri, apalagi ditambah dengan rasa sakit yang ditimbulkan karena wasir.

Tips Untuk Penyakit Wasir pada Ibu Hamil

Agar tidak terjadi perasaan trauma pada ibu hamil, diperlukan beberapa cara agar pada saat kehamilannya tidak mengalami wasir.

Memperbanyak Konsumsi Makanan Berserat
Makanan berserat seperti buah-buahan dan sayur-sayuran dapat mengurangi resiko wasir atau ambeien karena makanan tersebut dapat memperlunak feses dan melancarkan buang air besar. Banyak sekali jenis dari sayuran dan buah-buhan di Indonesia ini, karena negera kita kaya akan kekayaan alamnya.

Air Putih
Meminum air putih setiap harinya, selain baik untuk kesehatan tubuh kita, dapat pula memperlunak feses seperti makanan berserat. Sehingga ketika buang air besar, resiko dai lukanya pembuluh vena akibat bergesekan dengan feses sangatlah kecil kemungkinan. Di dalam tubuh kita pun 80% terdiri dari air, ini membuktikan bahwa tubuh kita sangat membutuhkan air untuk kelangsungan hidup.

Berendam di Air Hangat
Dengan berendam di air hangat, ini bermanfaat untuk menghilangkan rasa nyeri pada bagian anus karena tekanan yang ditimbulkan di pembuluh vena akibat proses kehamilan. Dengan begitu terhindar dari robeknya pembuluh vena tersebut dan tidak terjadinya pendarahan. Dengan berendam air hangat ini, dapat bertujuan pula untuk membersikan bakteri atau kuman yang menempel pada anus.

Menjaga Kebersihan
Kebersihan merupakan pangkal dari kesehatan, begitu pula dengan menjaga kebersihan di daerah anus anda. Usahakan ketika setelah buang air besar, bersihkanlah anus anda dengan anti septik untuk terhindar dari bekteri atau kuman. Setelah dibersihkan, keringkan dengan tissu atau kain sampai kering. Ini bertujuan untuk menghindari timbulnya jamur yang diakibatkan kelembaban.

Jangan Menunda Keinginan BAB
Ketika ada keinginan untuk buang air besar, segarakanlah untuk melakukan dan jangan ditahan-tahan. Karena tubuh mengindikasikan bahwa ada sesuatu yang harus segera dikeluarkan dari dalam tubuh anda, dan apabila ditahan akan menimbulkan penyakit. Samal halnya akan wasir, ketika anda menahan keinginan untuk buang air besar, terjadinya tekanan di daerah anus ini, dan kejadian ini dapat menimbulkan peluang untuk terjadinya wasir atau ambeien.

Olah Raga Ringan
Olah raga dapat dipercaya membantu untuk menyembuhkan penyakit wasir. Lakukanlah olah raga ringan yang membuat tumbuh kita bergerak dan mengeluarkan keringat. Tujuannya adalah dengan kita melakukan olah raga, ini dapat bermanfaat untuk mempercepat proses penyembuhan pendarahan yang terjadi di dalam anus.

Konsumsi Herbal
Beberapa obat herbal berfungsi untuk mencegah dan menyembuhkan ambeien. Dengan mengkonsumsinya secara rutin dan konsisten, maka pada saat kelahiran telah tiba, tidak dibebani lagi oleh rasa sakit ambeien. Obat herbal itu sendiri terbuat dari bahan-bahan alami yang diambil dari tumbuh-tumbuhan, sehingga untuk efek samping sangatlah kecil.

Itulah beberapa tips untuk mencegah terjadinya wasir pada ibu hamil, semoga dengan adanya info tersebut dapat menghilangkan rasa trauma pada saat melahirkan. Memang pada masa-masa tersebut untuk sebagian orang merupakan kejadian yang cukup menakutkan.



Di sisi lain, kehamilan merupakan suatu momen yang sangat di harapkan dan ditunggu – tunggu oleh sepasang suami istri. Makan dari itu buatlah masa kehamilan itu menjadi sesuatu yang membuat nyaman dan bahagia. Bukan suatu kejadian yang sangat menyakitkan dan merupakan hal yang menakutkan. Coba bayangkan ketika kita menjadi seorang ayah atau ibu, akan timbul perasaan takjub, terharu dan bahagia. Dimana kita bisa melihat manusia yang terlahir dari darah daging kita sendiri. Anak yang dititipkan dan diamanahkan kepada kita untuk dijaga dan dirawat.

Kenapa untuk ibu hamil mudah sekali terjadinya wasir atau ambeien. Ini dikarenakan beberapa hal yang mendukung terjadinya akan hal tersebut. Pertama adalah faktor hormon, pada saat kehamilan berlangsung, si ibu hamil akan mengalami perubahan hormon yang sangat berpengaruh sekali tehadap timbulnya ambeien. Lalu proses kehamilan pun ikut berpengaruh akan hal tersebut, semakin membesarnya janin maka resiko wasir berdarah pun akan semakin besar. Menurut penelitian yang telah dilakukan terhadap ibu hamil bahwa 40% pada wanita yang mengalami kehamilan dapat dipastikan mengalami sembelit. Nah sembelit ini pun dapat dikategorikan sebagai penyebab timbulnya wasir pada wanita hamil.

Disisi lain ada sepasang suami istri yang sudah lama sekali menikah akan tetapi belum juga dianugrahi bauh hati. Berbagai cara telah mereka lakukan untuk mendapatkan seorang anak dari darah daging mereka. Bersyukurlah apabila anda atau pasangan anda yang sedang menjalani proses kehamilan, karena banyak sekali diluar sana menginginkan apa yang sedang anda alami sekarang. Anak merupakan titipan tuhan yang harus kita jaga dengan sebaik-baiknya. Mereka bukan milik kita dan kita hanya menjaga dan merawat mereka dengan baik. Kebahagiaan anak tergantung bahagaimana kita membahagiakan mereka. Apakan kita selalu ada ketika mereka membutuhkan mereka. Kita harus memberikan kebutuhan mereka secara lahiriah maupun kubutuhan psikologis.

Sebelum kita memutuskan untuk mempunyai seorang anak, kita harus mempersiapkan kebutuhan mereka kedepannya. Kita juga harus mempersiapkan pendidikan mereka untuk masa depan yang cerah. Apakah kita sudah siap untuk menjadi seorang ayah atau ibu untuk anak – anak. Apakah kita dapat dijadiakan tauladan yang baik untuk anak – anak. Itu semua harus kita persiapkan agar tidak terjadi hal – hal yang tidak kita inginkan nantinya. Karena anak kita merupakan amanah yang diberikan untuk kita sebagai penerus kita kelak. Jagalah anak kita seperti kita menjaga diri kita sendiri.

You Might Also Like

0 comments